Turunnya IHSG diawal perdagangan

bisnismindset.com – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini, Rabu (23/10/2024), terkoreksi ke level 7.774,01. Meski sempat berfluktuasi di awal pembukaan perdagangan, IHSG akhirnya melemah 0,01% menjadi 7.787,93.

Total 172 saham menguat, 88 saham melemah, dan 252 saham lainnya stagnan. Transaksi awal mencapai Rp491,56 miliar dari volume 547,53 juta saham. LQ45 turun 0,14% menjadi 953,01, JII merosot 0,13% menjadi 541,61, IDX30 turun 0,22% menjadi 491,05, dan MNC36 terkoreksi 0,31% menjadi 373,49.

Sementara itu, sektor keuangan, infrastruktur, transportasi, industri, properti, dan kesehatan menjadi pemberat indeks dengan penurunan di bawah 1%. Namun, sektor bahan baku, teknologi, dan konsumer masih mengalami pertumbuhan.

Tiga saham yang menjadi top gainers adalah PNBS yang menguat 23,21% menjadi Rp69, GZCO naik 5,21% menjadi Rp101, dan JARR yang menguat 4,57% menjadi Rp458.

Sedangkan untuk saham yang turun paling dalam adalah MBTO yang melemah 5,66% menjadi Rp100, KMTR merosot 3,93% menjadi Rp342, dan INPC yang melemah 3,36% menjadi Rp115.


📆

📂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *